Kamis, 29 September 2022

Profil Chairul Tanjung

Profil Chairul Tanjung

Konglomerat Si Anak Singkong.



Profil Chairul Tanjung
. Salah satu crazy rich yang sangat terkenal di Indonesia adalah Chairul Tanjung. Pengusaha multinasional yang merupakan alumni FKG Universitas Indonesia ini memiliki puluhan perusahaan berskala besar. Dikenal sebagai pengusaha yang menggeluti usaha dari 0, CT menjelma menjadi salah satu orang terkaya di Indonesia.

Chairul Tanjung pernah menduduki berbagai jabatan publik, seperti Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) dan puncaknya menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian dibawah kepemimpinan Presiden SBY. 


Biodata Chairul Tanjung

Nama Lengkap : Prof. Dr. drg. H. Chairul Tanjung, M.B.A

Nama Penggilan : Chairul Tanjung, Chairul Tandjung, CT

Tempat Lahir : Jakarta

Tanggal Lahir : 16 Juni 1962

Agama : Islam

Nama Istri : Anita Ratnasari Tanjung

Nama Anak : Putri Indahsari/ Putri Tanjung, Rahmat Dwiputra

Nama Bapak :  Abdul Ghafar Tanjung

Nama Ibu : Halimah


Riwayat Pendidikan Chairul Tanjung

  • SD Van Lith Jakarta, lulus tahun 1975
  • SMP Van Lith Jakarta, lulus tahun 1978
  • SMA Negeri 1 Boedi Oetomo Jakarta, lulus tahun 1981
  • Fakultas Kedokteran Gigi  Universitas Indonesia, lulus tahun 1987
  • Executive Institut Pendidikan dan Pembinaan Manajemen/ IPPM (MBA) , lulus tahun 1993


Jabatan Chairul Tanjung

  1. Pendiri PT Pariarti Shindutama, tahun 1987
  2. Pemilik Bandung Supermall
  3. Pemilik dan CEO Para Group 
  4. Pemilik dan CEO Trans Corp/ CT Corp
  5. Komisaris Utama PT Carrefour Indonesia
  6. Ketua Umum PBSI ke-4, Masa jabatan 2000-2004
  7. Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN)
  8. Menko Perekonomian Republik Indonesia, 19 Mei 2014 – 20 Oktober 2014
  9. Guru besar bidang ilmu kewirausahaan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, tahun 2015-sekarang


Perusahaan Chairul Tanjung

PT Mega Corpora (PT Bank Mega, Tbk., PT Bank Mega Syariah, PT Mega Capital Sekuritas, PT Mega Capital Investama, Asuransi Umum Mega, Asuransi Jiwa Mega Life, Para Multi Finance, Mega Finance), Trans TV, Trans 7, Detik Network, CNBC Indonesia, CNN Indonesia, Transvision Channel, Para Bandung Propertindo, Para Bali Propertindo, Batam Indah Investindo, Mega Indah Propertindo


Penghargaan Chairul Tanjung

  • Mahasiswa Teladan Tingkat Nasional tahun 1984-1985
  • Eksekutif Muda Berprestasi 1992-1993 dari Studio Seven Production Jakarta, tanggal 23 Mei 1993
  • Soegeng Sarjadi Award
  • Bintang Mahaputera Adipradana  tahun 2014
  • Majelis Ulama Indonesia (MUI) Award 2015


0 komentar:

Posting Komentar